Senin, 18 Oktober 2010

tugas Sistem Informasi Akutansi (ke- 2)

kasus 1

Ketika anda ke bioskop. Anda membeli tiket yang sudah diberi nomor dari loket atau kasir.Tiket tersebut kemudian diberikan ke orang lain di pintu masuk bioskop. Ketidak beraturan jenis apa yang ingin dihindari oleh bioskop? Pengendalian apa yang digunakannya untuk menghindari ketidak beraturan tersebut? resiko dan pajanan apa yang dapat anda identifikasi?

kasus 2

Pembagian tugas secara efektif kadang-kadang tidak layak secara ekonomis pada bisnis kecil. Berikan pendapat anda mengenai pernyataan tersebut !

kasus 1

ketidak beraturan ini bisa juga disebut dengan calo, dimana pembelian tiket tidak resmi dari penyelenggara tersebut disalah gunakan oleh oknum-oknum tertentu, karna mungkin pada saat membeli tiket ada situasi antrian panjang sehingga situasi ini dapat dimanfaatkan oleh orang-orang tertentu untuk mendapatkan tiket secara mudah. Dari pihak si calo atau penjual tidak resmipun sangat memanfaatkan situasi ini yang mana biasanya seadainya keadaanya sedang ramai atau antri harga tiket tersebut bisa melonjak naik berkisar antara 10% hingga 40 % tergantung dari banyaknya tiket yang diantrikan.

Pengendalian bisa dilakukan oleh manajement dari penyelenggara bioskop tersebut agar hukuman-hukuman terhadapat si penjual tiket tidak resmi tersebut mendapatkan hukuman yang setidaknya membuat jerah, memang yang seperti ini tidak dapat ditindaklanjuti.

Ada pun resiko adalah memang pembelian tidak resmi tersebut atau calo dapat memudahkan untuk mendapatkan tiket, tetapi ada juga yang membohongi. Malah bisa merugikan pengunjung dan juga penyelenggara, dan juga menghancurkan citra nama manajement si penyelenggara tersebut.


Kasus 2

Bisnis kecil memang terkadang tugas yang diberikan kadang tidak tepat atau tidak layak, itu dikarnakan memang bisnis kecil seperti bisni kekeluargaan yang dimana kegiatan bisnis tersebut adalah non formal. Biasanya bisnis kecil ketika sudah mulai berkembang terkadang kualitas dan waktu tidak sesuai dengan perkembangannya sehingga banyak bisnis kecil yang dikelola tidak efektif, rotasi karyawannya pun tidak sesuai skill dari perkerjaan, banyak hal yang mempengaruhi sehingga terkadang bisa menurunkan pendapat dari bisnis kecil tersebut.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar